Semua seakan sirna
Dikala malam tiba
Harapan besar hanya segelintir
Mengikis asa dihadapan takdir
Sampai kapan seperti ini?
Apakah harapan akan mati?
Raut pilu semakin membekas
Merebut bahagia tanpa batas
Ketakutan menyelimuti raga
Tampak kelam menghantui masa depan
Namun, inikah akhirnya?
Sungguh, besar harapan ini akan berakhir baik
Ya Tuhan, hilangkanlah musibah kami
Berikan kekuatan kepada generasi
Yang akan memberi asa di negeri
Semoga musibah cepat terakhiri
Tr : Marizkya Nabilla
Sumber foto : uchannel.com